Rabu, 13 April 2016

Update Clash of Clans Hadirkan Double Clan XP

Update Clash of Clans Hadirkan Double Clan XP

 

Update Clash of Clans Hadirkan Double Clan XP
(Foto: Play.google)
HELSINKI - Setelah maintenance beberapa menit yang lalu, game Clash of Clans (CoC) dapat diakses kembali. Game strategi ini menghadirkan event yang dijuluki Double Clan XP Anniversary.

Dalam keterangannya di dalam permainan, developer Supercell menjelaskan bahwa event baru ini merayakan hari jadi ke-2 dari Clan Wars. Event ini memungkinkan gamer mendapatkan Clan XP dua kali lipat dari setiap modus War sampai 14 April 2016.

Game CoC menyediakan modus permainan Clan War, di mana gamer harus membentuk Clans terlebih dahulu. Bila pengguna sudah membentuk Clan, maka sesama gamer CoC bisa saling menyumbang pasukan.
Nah, dalam modus Clan tersebut pihak pengembang, Supercell menyediakan apa yang disebut dengan Clan Perks. Clan Perks juga memiliki tingkatan atau level, yang memberikan manfaat untuk para gamer atau member Clan.

Untuk menaikan level Clan Perks ke tingkat selanjutnya, gamer harus mendapatkan Clan XP atau experience hingga jumlah tertentu yang bisa didapat dengan bermain dalam modus Clan War. Clan Perks berguna untuk menambah 'troop request wait time', 'donation limit', 'donation refund', 'war bonus extra loot' dan lain-lain.
(ahl)
Update Clash of Clans Hadirkan Double Clan XP
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.